Cara Menghilangkan Air Dalam Tangki Motor/Mobil Tanpa Bongkar dan Kuras

Meskipun kerjaan makin full kegiatan menulis harus tetep lanjut, demi berbagi ilmu dan inspirasi bagi kawan-kawan sesama rider.. Kalau kemarin kita udah bahas bagaimana tangki itu bisa jadi bolong dan cara satu-satunya harus bongkar tangki harus dikuras, kali ini ada cara yang lebih mudah. Setelah saya ublek-ublek mencari cara yang lebih simple dengan budget yang sedikit akhirnya kelar juga masa pencariannya. Karena saya sendiri pernah mengalami sendiri bagaimana air itu masuk ditelan oleh si BLACKY (GL PRO BLACK ENGINE) akibatnya kaki berasa bengkak sebelah, di sela berkali-kali gak mau nyala, begitu nyala rpm tinggi dikit langsung mati.

Oh God akhirnya ane kuras aja itu tangki sampe kering demi mengeluarkan air tersebut. Sebenernya memang salah saya sendiri karena acuh terhadap perawatan tangki motor, udah jarang isi full sering kehujanan pula hasilnya ya bikin dongkol ketika mau di pake kagak mau nyala. Sejenak saya berfikir apa harus menguras tangki yang membutuhkan waktu berlama-lama untuk membongkar, menguras dan memasang ulang tangki yang berat bin rawan ini. Salah sedikit kepentok udah penyok kan jadi merusak estetika bentuk tangkinya. Simplenya masalah ini membuahkan solusi ketika saya servis mobil di dealer resmi toyota. Dan ketika maintenance tersebut mekanik menyarankan untuk memberikan treatment atau perawatan pada tangki mobil. Saya mah oke aja, karena termasuk dalam perawatan kendaraan tahunan dan hanya memakan biaya 50rb perak dengan jaminan tangki udah bisa dipastikan bebas air yang mengendap Wow kok bisa...  Saya udah ingin lihat aja bagaimana ceritanya tangki mobil hatch back ini dibongkar dikuras dan dibersihkan. udah kebayang gimana repotnya dan beratnya karena tangki ukuran mobil udah pasti lumayan besar.  Usut punya usut setelah saya tunggu beberapa lama ternyata sang mekanik hanya membawa dan memasukkan sebuah botol yang berisi cairan dengan judul "WATER REMOVER" bahasa jawanya menghilangkan air dalam tangki, kebetulan saya dapat merk "echatronic" / "ekatronik" dengan botol yang seperti ini mas bro..


saya nyari di mbah google karena lupa botolnya udah dibuang oleh mekaniknya. Setelah saya cari-cari refrensi entah berbahan dasar apa cairan ini bisa melarutkan air dalam tangki. yang pasti rata-rata water remover berguna untuk melarutkan dengan bensin dan mengikat agar ikut terbakar keluar pada proses pembakaran. Ini bukan soal "water hammer" ya mas bro, ini beda... karena air dalam tangki ini statusnya sudah menjadi satu / larut dengan caira kimia tersebut, Dan sejauh ini terbukti aman dengan bukti tangki saya gak pernah keropos. Setelah dilihat di history servicenya mobil ini memang telah menggunakan water remover setiap beberapa tahun sekali. Karena saat ini sudah ada aplikasi salah satunya milik toyota auto 2000. aplikasi ini menurut saya sangat membantu ketika kita membeli mobil bekas, karena dapat menampilkan catatan periodik servis rutin kendaraan tersebut. Hmmm seandainya pabrikan motor udah ada yang pake beginian. Udah barang tentu mempermudah penggunanya ketika akan melakukan service ringan maupun berat, karena mengetahui part dan komponen apa saja yang telah diganti oleh user sebelumnya dengan kelengkapan  tanggal, tahun  hingga di dealer mana proses pergantiannya berlangsung. Toyota is amazing, bisa membuat aplikasi dengan modal database berdasar pada NOPOL dan NO MESIN, alhasil setiap kendaraan memiliki track record service yang bisa diakses langsung oleh si pembeli khususnya tangan ke dua atau ketika kita membeli mobil bekas dari orang lain dengan deskripsi yang cukup lengkap. Jadi ketika kita membeli mobil toyota dan kebetulan memiliki smartphone yang bisa download di playstore maka cerita lama mobil ini akan terungkap lewat aplikasi ini wkwkwk... pernah ngapain aja ini mobil kok sering main ke dealer resmi hehe...

Oke back to topic, isi dari cairan ini sebanyak 150ml dan dapat dicampurkan kurang lebih 90liter bensin. ingat mas bro 90 liter bensin. Jadi kalu mau beli 1 botol aja udah cukup mengisi

1. 7 motor ninja 250 dengan BBM full tank
2. 33 vario 150 dengan BBM full tank
3. 37 honda Beat dengan BBM full tank
4. 10 motor honda tiger / megapro dengan posisi full tank

Mantap kan mas bro? gak perlu susah-susah untuk bongkar tangki, kuras tangki, merakit ulang wah judulnya ribet amat kalo harus melakukan ini. Beli satu botol bisa buat rame-rame ini ceritanya. Karena pabrikan memang menakar untuk ukuran tangki mobil yang berkapasitas besar. Soal harga kurang lebih terakhir saya beli di harga 30rb rupiah. Karena dengan jasanya 20rb, padahal kita isi sendiri juga bisa, karena tidak ada alat atau teknik khusus dalam pengisian ke dalam tangki kendaraan. Setelah saya coba untuk mencari videonya akhirnya ketemu juga. Dengan merk berbeda tetapi kurang lebih cara kerjanya sama mas bro. ini bukan soal saya mempromosikan brand tersebut tapi lebih kepada fungsinya yang memudahkan kita mengalami masalah air masuk dalam tangki
Kalian bisa perhatikan bagaimana cairan ini bekerja melarutkan air didalam gelas yang telah terisi BBM.






Belum ada Komentar untuk "Cara Menghilangkan Air Dalam Tangki Motor/Mobil Tanpa Bongkar dan Kuras"

Posting Komentar

Bagaimana menurut pendapat kalian.. silahkan like,share dan komen

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel