Hot Design All New R25 2019.. Ini Baru Gamblang...


Beberapa waktu yang lalu, kita sudah dikejutkan dengan berbagai macam spy shoot, penampakan R25 versi face lift. Update hari ini dari majalah kenamaan jepang yaitu YOUNG MACHINE merilis gambaran secara gamblang yamaha R25 yang terbaru saat ini. Memang ada sebagian komentar berdasar pada spyshoot bentuk yang berubah ada pada sektor tengah hingga kedepan yang membuat penampilan fisik ketika dilihat dari depan akan mirip seperti adiknya Yamaha R15 atau CBR600  bahkan bisa mirip aprilia.. Soal itu saya tak akan mengomentari, karena desain itu mutlak. Pilihan konsumen, nyaman dilihat oleh konsumen itu adalah tugas berat bagi desainer. salah dalam hal mendesain maka bersiap untuk jalan mundur di tengah persaingan pasar 250cc yang makin hari porsi pasarnya makin terbagi-bagi. Orang-orang indonesia dengan budget 50jt keatas ya ingin motor yang terlihat moge look itu pasti. di pandang keren oleh semua orang, blayer kanan kiri, ganti knalpot agar terdengar dentuman 2 silindernya, upgrade branded supaya terlihat mampu serta naik motor sambil noleh kanan kiri nyari perhatian wkwkk...  Entah sampai kapan mereka membeli motor 250cc itu dengan suatu alasan pride, Kebanggaan karena memiliki motor 250cc dan Menjadikan dirinya terpandang karena memiliki motor tersebut. Hal tersebut sah-sah saja karena duit-duit mereka kok mas bro, kita mah no offense kepada mereka yang berduit hehe.. tetapi alangkah baiknya ketika memutuskan membeli kendaraan harus berdasar kebutuhan yang seimbang. Ada sesuatu hal yang akan saya bahas disini, meruntut dari flag ship 250cc sport milik yamaha yang telah memakai bermacam-macam fitur kepada mocil-mocilnya seperti ABS yang telah dipasang di berbagai matic yamaha. Kesadaran akan keselamatan akan muncul setelah terjadi accident / kecelakaan itulah seninya. Jadi yamaha mencoba untuk membuat produk yang sudah memiliki standart pengereman yang lebih baik dibanding kompetitornya dengan semakin banyaknya motor yang berdedar besar kemungkinan kesadaran dalam cara aman berkendara akan terus meningkat, nah yamaha udah mulai memfasilitasi ini mas bro dengan produk-produknya dengan harapan konsumen paham akan keselamatan berkendara. Oke Kita akan bahas mulai adik kandungnya dulu di kelas sport.

Yamaha R15. Ini motor merupakan paket komplit dikelas 150cc, dibanding dengan kompetitor lainnya harga di atas 35jtan yamaha R15 sudah pakai segala macam kosmetiknya. VVA untuk mesinnya, UPSIDE DOWN untuk suspensinya, LED untuk lampunya, ASSIST & SLIPPERY CLUTCH untuk koplingnya, SPEEDO DIGITAL, ALUMUNIUM ARM dan yang pasti desain sudah menyerupai dengan motor-motor sport kelas atas ini sudah paket modif abis. Sedangkan di kelas matic kita punya X-MAX dengan body bongsornya udah mengusung Traction Control dan ABS.. artinya kita gak bisa pecicilan main gas terus jengat, karena ECU udah membatasi agar tidak terjadi selip di ban belakang. Kecuali Traction Control tersebut terdapat switch ON/OFF nya.. Dengan kelengkapan itu yamaha R15 udah dibandrol dengan harga 35jt atau setera Ninja Karbu bekas. Gimana jika ini di aplikasikan di R25? opini pribadi akan terdapat 2 versi yang itu jelas untuk membagai versi standart dan versi ultimate nya. Karena fitur diatas tidaklah murah mas bro, meskipun di produksi lokal. Honda CBR misalnya yang sudah mengeluarkan berbagai macam fitur mode mengendarai, pakai air ram hingga tanpa seling gas pada handle gasnya, masih di gebukin sama penjualan all new ninja 250 yang nota bene teknologi yang standart dengan perubahan total mulai rangka mesin hingga desainya, salah  satu efek larisnya juga karena loyalis ninja udah haus akan perubahan ninja yang totalitas. Bicara soal power antara all new ninja dengan CBR hampir sama. tetapi power ninja masih bisa dinaikkan lagi jika si ninja memasukkan fitur air ram.. bisa dibayangkan all new R25 harus bermain dengan apa mas bro? bisa harga dan bisa teknologi yang di benamkan serta membagi dua tipe agar kunsumen dapat memilih versi biasa (standart) atau udah pake semua fitur miliki yamaha (ultimate). saya rasa yamaha gak akan tanggung soal fitur yang nantinya akan dibenamkan pada all new R25 dilihat dari flag ship produknya yang telah dibekali macam-macam fitur meskipun sekelas matic, sisi lain yamaha  harus dapat menjaga kualitasnya hingga turun ke tangan konsumen. Belajar pengalaman yang lalu-lalu tentang Recall, mungkin disini menjadi hal yang tabu bagi temen-temen disini, dalam tanda kutip "Produk Gagal" padahal jika dilihat dari sisi yang lain, perbuatan recall merupakan salah satu bentuk pertanggung jawaban pabrikan demi menjaga kualitas produk yang ada di tangan konsumen. Akhirnya ini pertarungan yang cukup alot, karena pengalaman di kelas 250cc nama ninja 250 memang sulit untuk di tumbangkan. Be Aware The Tsunami, Ninja Always Watching You wkwk....


Belum ada Komentar untuk "Hot Design All New R25 2019.. Ini Baru Gamblang..."

Posting Komentar

Bagaimana menurut pendapat kalian.. silahkan like,share dan komen

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel